Tim Media PERSIS

23 Des 2021


Brace Ferdinand Sinaga Antarkan PERSIS Melaju ke Semifinal Liga 2 2021/2022

Brace Ferdinand Sinaga Antarkan PERSIS Melaju ke Semifinal Liga 2 2021/2022

Tim Media PERSIS
23 Des 2021

PERSIS melaju ke semifinal Liga 2 musim ini setelah sukses menuntaskan perlawanan Persiba di laga terakhir Grup X babak 8 besar pada Rabu (22/12) di Stadion Pakansari.
IMG-20211223-WA0002.jpg
Ferdinand saat merayakan gol. (Dokumentasi : Tim Media PERSIS)

BOGOR - PERSIS menghadapi Persiba Balikpapan di pertandingan terakhir babak 8 besar sekaligus menjadi laga penentuan tim yang mendapat tiket ke semifinal Liga 2 musim ini. Bertanding pada Rabu (22/12) malam hari di Stadion Pakansari, skuad Laskar Sambernyawa sukses mendulang poin penuh sekaligus mengamankan satu tempat di semifinal berkat dua gol yang dilesakkan Ferdinand Sinaga. 


Mengincar kemenangan, PERSIS menekan sejak menit pertama. Ancaman ditebar Beto di menit pertama pertandingan, namun tandukannya masih digagalkan mistar gawang. Beranjak ke menit 26, Hamdi menerima umpan silang Abduh dari sisi kiri, tapi sontekannya dapat diantisipasi Riki, kiper Persiba. 


Jelang paruh pertama berakhir, kemelut di depan gawang Persiba belum juga dapat dimaksimalkan oleh PERSIS. Memasuki menit akhir babak pertama, peluang kembali didapat PERSIS melalui Rivaldi yang sepakannya masih dapat diamankan kiper lawan. 


Hujan deras mengguyur Stadion Pakansari di babak kedua. Tiga pergantian langsung dilakukan di awal babak kedua. Menit 49, Hamdi mendapat kesempatan emas saat tinggal berhadapan dengan kiper lawan, tapi mampu digagalkan Riki. Menit 61, giliran Harlan melakukan penyelamatan krusial saat berhadapan dengan pemain lawan. 


Hamdi kembali mendapat peluang namun lagi-lagi masih mampu dipatahkan Riki. Terlihat kesakitan, Hamdi kemudian ditarik keluar dan digantikan oleh Ferdinand saat laga menginjak menit ke-66. Empat menit setelah memasuki lapangan, Ferdinand sukses membuka keunggulan PERSIS berkat tendangan first time-nya menyambut umpan silang Jauhari. Semenit berselang, nama Ferdinand kembali tercatat di papan skor, kali ini dengan tandukan kepalanya meneruskan umpan chip Beto. 


Waktu menunjukkan menit 77, tip dari Harlan menggagalkan tembakan jarak jauh lawan. Ferdinand nyaris mencatatkan hattrick saat tambahan waktu lewat sundulannya, namun dianulir karena dalam posisi offside. Peluang terakhir didapatkan Beto jelang laga berakhir tapi tembakannya menyamping. Skor 2-0 membawa PERSIS ke semifinal Liga 2 musim ini. 


Coach Eko mengapresiasi kinerja anak asuhnya setelah laga dalam sesi konferensi pers, “Kita syukuri dan apresiasi kerja keras pemain. Terima kasih juga doa dan dukungannya dari suporter. Kita senang dengan hasil kerja keras pemain tadi di lapangan, sehingga bisa lolos ke babak semifinal. Yang pasti masih ada dua pertandingan untuk memastikan kita lolos ke Liga 1.”


Skuad Laskar Sambernyawa kian dekat untuk mencapai target lolos ke kasta tertinggi musim ini. Laga semifinal akan digelar pada 27 Desember mendatang, lalu jika lolos, laga final akan berlangsung pada 30 Desember. Mengenai jadwal padat yang ada di depan mata, Coach Eko menyampaikan bahwa tim telah mempersiapkan sematang mungkin untuk menghadapi kompetisi. “Kita harus siap, kita diuntungkan dengan skuad kita yang banyak dengan kemampuan berbeda-beda,” tambah Coach Eko dengan nada tegas.  


PERSIS masih menunggu calon lawan yang lolos dari Grup Y. Mengenai kemungkinan lawan yang akan dihadapi, Coach Eko menegaskan bahwa tim siap untuk menghadapi siapapun lawan di semifinal. Jeda waktu yang ada juga akan dimaksimalkan untuk melakukan pembenahan dan peningkatan performa tim. 


“Kita lihat grup sebelah masih ketat, melawan siapa saja kita siap. Tim lain kuat, kita antisipasi itu dan masih ada waktu untuk mempersiapkan. Kita lakukan evaluasi karena banyak kekurangan yang harus diperbaiki.” 


Dari sisi pemain, gelandang PERSIS, Shulton Fajar menyampaikan rasa syukur dan ambisi para penggawa yang belum berhenti, yakni untuk menjuarai Liga 2. “Pertama saya mengucap syukur atas hasil malam ini. Kami sangat antusias memenangkan pertandingan dan lolos ke semifinal. Selanjutnya kami bertekad membawa pulang trofi juara ke Kota Solo.” 


Shulton kemudian menambahkan kunci keberhasilan tim dalam memenangkan pertandingan atas Persiba, “Kami tidak memikirkan hasil pertandingan lain dan fokus memikirkan tim sendiri. Kunci sukses kami kerja keras, semua tim kompak, dan tidak mau menyerah,” tegasnya. 


Susunan Pemain PERSIS

Harlan, Eky © (46’ Eriyanto) , Fabiano, Budi, Abduh, Shulton, Arapenta (46’ Delvin), Bhagas, Hamdi (66’ Ferdinand), Beto, Rivaldi (46’ Jauhari, 88’ Hersus).


Pemain Cadangan

Wahyu, Rian, Eriyanto, Delvin, Sute, Hyunkoo, Hersus, Jauhari, Bachdim, Ferdinand.


Kartu Kuning

🟨 45+2’ Arapenta.


Gol 

66’ Ferdinand (Jauhari).

69’ Ferdinand (Beto).


Statistik Laga PERSIS vs Persiba

Shots (on target)     : 16 (8) - 8 (2)

Akurasi umpan    : 71% - 75%

Offside            : 3 - 1

Pelanggaran        : 12 - 18

Kartu kuning        : 1 - 1

Kartu merah         : 0 - 0

Penguasaan bola     : 44% - 56%





Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Tim

Senior

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo