Tim Media PERSIS

31 Jan 2024


Laga Debut Milomir Seslija Bersama Laskar Sambernyawa: Menang di Manahan dan Hattrick dari Moussa Sidibe

Laga Debut Milomir Seslija Bersama Laskar Sambernyawa: Menang di Manahan dan Hattrick dari Moussa Sidibe

Tim Media PERSIS
31 Jan 2024

Laskar Sambernyawa berhasil memastikan kemenangan kandang pasca menaklukkan Laskar Sappe Kerrab (julukan Madura United) dengan hasil akhir 3-2, Selasa (30/1) malam. Bermain di Stadion Manahan, laga debut Milomir Seslija diwarnai dengan hattrick yang dilesatkan oleh Moussa Sidibe.
1706673782795-Article vs MU (Web)-min (1).jpg
Aksi Sutanto Tan pada laga kontra Madura United. (Dok: Tim Media PERSIS)

Laskar Sambernyawa berhasil memastikan kemenangan kandang pasca menaklukkan Laskar Sappe Kerrab (julukan Madura United) dengan hasil akhir 3-2, Selasa (30/1) malam. Bermain di Stadion Manahan, laga debut Milomir Seslija diwarnai dengan hattrick yang dilesatkan oleh Moussa Sidibe.


Milo sangat mengapresiasi permainan yang ditunjukkan oleh PERSIS pada laga kontra Madura United. Tak hanya permainan anak asuhnya, atmosfer suporter di Stadion Manahan turut menjadi faktor penting yang membantu tim untuk meraih kemenangan.


“Pemain bermain luar biasa, tampil berani dan menerapkan taktikal sesuai instruksi. Mereka bermain menyerang layaknya klub di Liga Inggris. Hari ini atmosfer yang diberikan suporter juga sangat luar biasa.”


“Dia (Sidibe) juga bermain dengan sangat luar biasa. Tidak hanya menyerang, tetapi ia juga membantu tim saat bertahan.”


Kemenangan hari ini menurut Milo adalah momentum yang sangat penting dan dibutuhkan oleh PERSIS, “banyak sekali tekanan dan semua orang meminta kita untuk meraih 3 poin. Akan tetapi, jika kita menanamkan hal tersebut kepada pemain, mereka tidak akan bermain dengan optimal. Mereka tidak akan menikmati permainan. Kita berhasil menunjukkan permainan terbaik kita, mencoba bertahan dengan baik dan juga mencetak gol untuk menang,” jelasnya.


Perubahan signifikan gaya permainan dari ball possession menjadi counter-attack coba ditanggapi oleh Milo. Hal ini akan menjadi modal bagi tim untuk menantang PERSIB Bandung di pekan selanjutnya.


“Saya mencoba melihat kesalahan dari cara kita kebobolan. Namun, saya tidak bisa memaksa mereka untuk bisa langsung berubah. Saya mencoba memainkan sistem yang cocok dengan tim ini, dan selama 22 hari terakhir mereka berhasil melakukannya dengan baik.”


“Melawan PERSIB Bandung nanti kita akan bermain dengan nothing to lose. Kita masih memiliki 11 laga tersisa dan akan terus menunjukkan permainan terbaik.”


Pasca bergabung bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2024, Milo menyambut dengan kembali kedatangan dari M. Riyandi dan Ramadhan Sananta. Untuk nama terakhir, Milo masih akan memantau kondisi pemain bersama tim medis.


“Selamat datang kembali untuk mereka berdua dan akan membuat tim ini semakin kompetitif lagi ke depannya. Untuk Sananta, ia mengalami sedikit cedera, jadi saya akan berkoordinasi terlebih dahulu bersama tim medis untuk memantau kondisi kesehatannya.”


Moussa Sidibe turut memberikan komentarnya pasca berhasil mencatatkan hattrick dan mengamankan kemenangan untuk Laskar Sambernyawa. Menurutnya tim ini telah bekerja keras dengan baik selama 3 minggu terakhir.


“Kita bekerja keras selama 3 minggu ini dan saya ingin berterima kasih kepada seluruh pemain yang ada di tim. Kehadiran Coach Milo juga membantu tim ini terorganisir dengan baik dan akhirnya bisa meraih kemenangan pada hari ini.”


Menanggapi performanya pada hari ini, Sidibe mengaku bahwa ia masih bermain di posisi yang sama dengan perubahan gaya permainan, “saya masih bermain di posisi yang sama seperti sebelumnya. Sekarang saya membantu tim ini tidak hanya menyerang, namun juga bertahan,” terangnya.

Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Logo

Tim

Senior

Youth

Esports

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo