PERSIS Solo akan melakoni laga penuh gengsi pada pekan ke-12 Liga 1 2023/2024 kontra PSIS Semarang. Laga bertajuk Derby Jawa Tengah tersebut akan berlangsung di Stadion Manahan pada Sabtu (16/9) malam.
Sebagai persiapan tim jelang laga, Leonardo Medina akan berusaha menunjukkan gaya permainan terbaik dari PERSIS.
“Kita bekerja keras pada penerapan gaya permainan. Kita ingin menunjukkan permainan yang kuat sesuai dengan identitas dari Laskar Sambernyawa.”
Menyikapi tekanan dan tuntutan yang harus diraih oleh tim pada laga Derby Jawa Tengah, Leonardo Medina tidak akan terpengaruh dan memfokuskan tim agar mampu meraih kemenangan.
“Saya sangat paham kalau suporter sangat antusias terhadap laga ini, tapi menurut saya itu tidak akan menjadi masalah karena kita tetap akan fokus untuk meraih kemenangan. Tidak hanya saat derby, namun juga untuk setiap laga. Sekarang kita akan fokus untuk meraih hasil maksimal di setiap pertandingan.”
Ramadhan Sananta mewakili pemain pada sesi press-conference menyatakan sangat siap untuk menghadapi laga kontra PSIS Semarang.
“Tentunya saya sebagai pemain dan seluruh staf pelatih sangat siap untuk laga besok. Kami sudah berusaha untuk memperbaiki kekurangan yang ada untuk meraih kemenangan.”
Ekspektasi tinggi untuk meraih kemenangan pada laga nanti akan coba diwujudkan oleh Sananta dengan menunjukkan penampilan terbaik saat pertandingan, “tekanan datang kepada tim adalah hal yang sangat wajar, karena inilah sepak bola. Tentunya saya harus memberikan 100% pada pertandingan besok, karena kita juga merupakan rival dari PSIS Semarang. Kita sangat fokus untuk menghadapi pertandingan nanti,” jelasnya.