Tim Media PERSIS

6 Mar 2024


Menuju Laga Final Elite Pro Academy U-20: PERSIS U-20 Siap Berikan Kemampuan Terbaik di Partai Puncak

Menuju Laga Final Elite Pro Academy U-20: PERSIS U-20 Siap Berikan Kemampuan Terbaik di Partai Puncak

Tim Media PERSIS
6 Mar 2024

PERSIS U-20 akan bersiap untuk memainkan laga Final Elite Pro Academy U-20 2023/2024 kontra PERSITA Tangerang U-20. Partai final nantinya akan dimainkan di Stadion Manahan, Kamis (7/3) sore. Alief Syahrizal selaku pelatih kepala PERSIS U-20 menyatakan bahwa tim asuhannya dalam keadaan siap untuk menghadapi laga esok hari.
1709729246599-ARTICLE_EPA_6_MAR_(WEB) (1)-min.jpg
Menuju Laga Final Elite Pro Academy U-20: PERSIS U-20 Siap Berikan Kemampuan Terbaik di Partai Puncak. (Dok: Tim Media PERSIS)

PERSIS U-20 akan bersiap untuk memainkan laga Final Elite Pro Academy U-20 2023/2024 kontra PERSITA Tangerang U-20. Partai final nantinya akan dimainkan di Stadion Manahan, Kamis (7/3) sore. Alief Syahrizal selaku pelatih kepala PERSIS U-20 menyatakan bahwa tim asuhannya dalam keadaan siap untuk menghadapi laga esok hari.


“Semua pemain sudah siap 100% untuk laga besok. Hanya akan ada satu pemain yang absen, yakin Valeron karena akumulasi kartu.”


Pada babak delapan besar, PERSIS U-20 sudah berhadapan dua kali kontra PERSITA Tangerang U-20 dengan hasil satu kali kalah dan satu kali menang. Menurut Alief kekuatan tim akan cukup berimbang di pertandingan nanti.


“Kita sudah pernah bertemu sebanyak dua kali. Secara head to head, kita sama-sama saling memenangkan pertandingan. Saya rasa besok adalah pertandingan yang menarik, karena kita sudah saling mengetahui kekuatan masing-masing.”


Menanggapi penggunaan VAR untuk pertama kalinya di kompetisi Indonesia, Alief akui tidak sabar untuk menunggu pertandingan besok, “pertandingan besok akan menjadi sangat spesial, karena akan menjadi momen bersejarah bagi sepak bola Indonesia. Perasaan kami pastinya sangat bangga dan tidak sabar menunggu pertandingan besok,” terangnya.


Laga Final di Stadion Manahan tentunya akan menjadi motivasi tambahan bagi Alief dan PERSIS U-20 untuk mengamankan piala EPA U-20.


“Dari awal, kami tidak tahu akan diselenggarakan di Manahan. Namun seiring berjalannya kompetisi, ternyata Final akan dimainkan di Manahan, dan itu menjadi motivasi bagi pemain dan ofisial agar bisa ke partai puncak.


“Manahan itu menjadi magis tersendiri bagi PERSIS Solo, apalagi memainkan partai puncak di sini. Meskipun tidak adanya suporter, bermain di sini pasti akan menjadi pendorong motivasi bagi kita.”


Alief pun menjelaskan, akan ada pemain tambahan dari PERSIS senior yang bermain di PERSIS U-20 nantinya, “lalu kita mendapatkan tambahan dari tim senior yang masih masuk kategori usai U-20. Rencananya akan ada Zanadin Fariz dan Rendy Sanjaya,” lanjutnya.


Athallah Araihan mewakili penggawa PERSIS U-20, menyatakan perasaan bangganya dengan bisa memainkan laga Final EPA U-20 di rumah sendiri.


“Perasaannya tentu sangat bangga bisa masuk ke babak Final, apalagi kita bermain di rumah sendiri, di Solo. Suatu kebanggaan buat seluruh pemain dan tim.”


Banyak hal yang sudah dipelajari oleh Athallah dan rekan-rekannya selama gelaran turnamen Elite Pro Academy U-20, “sangat banyak pelajaran yang bisa diambil. Semua tim punya pemain yang luar biasa dan sangat bagus. Kita juga mempelajari bagaimana kita bekerja keras untuk bisa memenangkan pertandingan, respek terhadap wasit dan juga pemain lawan,” jelasnya.

Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Tim

Senior

Youth

Esports

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo