Tim Media PERSIS

10 Sep 2022


Persiapan Laskar Sambernyawa untuk Merebut Poin di Sleman

Persiapan Laskar Sambernyawa untuk Merebut Poin di Sleman

Tim Media PERSIS
10 Sep 2022

PERSIS akan bertandang kontra PSS Sleman dalam matchday 9 Liga 1 2022/2023. Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Sabtu (10/9) malam tersebut akan menjadi prestisius bagi Laskar Sambernyawa untuk meraih tiga poin sekaligus mendongkrak posisi di papan klasemen. Pasalnya Laskar Sambernyawa dan Laskar Sembada hanya terpaut dua poin pada tabel sementara Liga 1.
Artikel 9 Sep (Web).jpg+1662749095831
Rasiman dan Riyandi menghadiri jumpa pewarta menjelang menghadapi PSS Sleman. (Dok: Tim Media PERSIS)

PERSIS akan bertandang kontra PSS Sleman dalam matchday 9 Liga 1 2022/2023. Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Sabtu (10/9) malam tersebut akan menjadi prestisius bagi Laskar Sambernyawa untuk meraih tiga poin sekaligus mendongkrak posisi di papan klasemen. Pasalnya Laskar Sambernyawa dan Laskar Sembada hanya terpaut dua poin pada tabel sementara Liga 1.


Rasiman bersama anak asuhnya memiliki waktu yang cukup banyak untuk menyiapkan menghadapi PSS Sleman. Waktu istirahat selama satu minggu telah ia manfaatkan dengan baik demi meraih kemenangan, “kita punya waktu yang cukup lumayan untuk menghadapi pertandingan ini karena kita telah menyelesaikan pertandingan sebelumnya pada minggu lalu. Jadi kita sudah prepare everything untuk pertandingan, semoga dapat meraih poin di Sleman,” terangnya.


Meski PSS sedang tidak dalam performa terbaiknya, Rasiman tetap akan mewaspadai PSS karena berada dalam kondisi tandang. Absennya beberapa penggawa yang ada di tubuh PSS Sleman menurutnya tidak akan mengganggu dinamika tim.


“Saya rasa di semua tim Liga 1 sudah menyiapkan dengan baik, seperti melakukan recruitment untuk first choice, second choice dan yang lainnya. Rasanya absen beberapa pemain tidak akan mengganggu dinamika tim, Coach Seto (pelatih PSS Sleman) pasti sudah menyiapkan hal tersebut dengan baik. Apapun itu, tentunya kita harus waspada karena PSS Sleman akan bermain di kendang.”


Riyandi juga turut menyampaikan komentarnya menjelang pertandingan menghadapi PSS Sleman. Misi penuh Riyandi bersama para penggawa datang ialah untuk meraih hasil 3 poin, “yang pasti kita para pemain sudah melakukan persiapan dengan baik, kami datang ke sini untuk meraih poin maksimal pada pertandingan nanti. Kita harus fight, dan pastinya memberikan yang terbaik,” tutupnya.

Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Tim

Senior

Youth

Esports

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo