Pada pekan ke-25 BRI Liga 1 2024/2025 yang digelar Minggu (2/3), Laskar Sambernyawa akan melawat ke kandang Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur. Hadir pada sesi pre-match press conference, pelatih kepala PERSIS, Ong Kim Swee yang berharap tim akan mendapatkan hasil yang lebih baik lagi setelah melakukan persiapan matang.
“Pertandingan esok akan menjadi satu pertandingan yang sengit. Kita tahu bahwa tim Borneo FC baru saja memenangi pertandingan sebelumnya, dan kita harus berada dalam situasi yang lebih baik. Saya berharap kita mampu mendapatkan hasil yang baik,” ujarnya.
Ong Kim Swee juga menyatakan bahwa kondisi para penggawa Laskar Sambernyawa ada dalam keadaan terbaiknya dan yakin akan memberikan kontribusi yang optimal. Sebanyak 22 pemain hadir ke Samarinda, minus ketidakhadiran penjaga gawang, M. Riyandi yang tengah berduka.
“Kondisi para pemain ada dalam situasi yang cukup sempurna. Saya percaya pemain-pemain yang akan berjuang di laga esok mampu untuk menjalankan tugas dengan lebih baik.”
Ia kemudian menambahkan, “ada 22 pemain yang dibawa ke Samarinda, tapi tidak termasuk M. Riyandi yang menghadiri acara pemakaman ayahnya.”
Pelatih yang akrab disapa “OKS” ini menanggapi kekuatan tim tuan rumah. Menurutnya, Borneo FC memiliki kualitas tim yang baik, sehingga semua pemain patut diwaspadai agar PERSIS bisa mendapatkan hasil yang maksimal pada laga esok.
“Saya percaya para pemain dari Borneo FC mempunyai kualitas yang baik, secara keseluruhan. Setiap pertandingan kita harus memiliki strategi tersendiri, di mana saya tidak ingin para pemain memikirkan seorang atau dua orang pemain tertentu. Bagi saya semua pemain memiliki kelebihannya tersendiri, dan mereka harus diawasi,” ujar OKS.
Pelatih berusia 54 tahun ini menekankan pentingnya menjaga momentum untuk laga esok dan juga tetap memandang positif setiap laga yang dihadapi Laskar Sambernyawa, demi meraih hasil yang diinginkan.
“Kita harus memastikan momentum pada laga besok, di mana kita tidak boleh kehilangan poin lagi,” ucap OKS.
Ia kemudian menambahkan, “kita memiliki sisa 10 pertandingan, dan kita mengambil langkah untuk melihat dari satu pertandingan ke satu pertandingan. Saya tidak boleh menyatakan kita harus bangkit dalam 10 pertandingan yang akan datang, tetapi kita harus positif dengan pertandingan yang kita hadapi.”
Ong Kim Swee yakin para pemainnya memiliki tekad kuat untuk mampu mengubah situasi dan meraih hasil baik ke depannya. “Saya percaya saat ini para pemain memiliki sikap yang positif dan kita ingin keluar dari zona merah, di mana ini penting untuk kita mendapatkan kekuatan moral dan keyakinan,” pungkasnya.
Turut hadir mewakili pemain, Sho Yamamoto yang mengaku bahwa ia dan seluruh tim sudah menyiapkan diri secara maksimal untuk laga besok. Ia berharap dapat mencuri poin pada laga tandang ini.
“Kami datang ke sini untuk memenangkan tiga poin. Kami telah memenangkan laga melawan Borneo di kandang, jadi saya berharap kami akan memenangkan pertandingan besok,” ujar Sho.