PERSIS memperkuat fokus untuk laga tandang kontra Semen Padang pada Minggu (11/1) di Stadion H. Agus Salim. Menjelang pertandingan berlangsung, Pelatih Kepala PERSIS, Milomir Seslija meminta kepada para pemain untuk terus meningkatkan performa pada sesi latihan yang dilakukan.
Dia mengakui jika laga pekan ke-17 besok menjadi pertandingan penting yang harus dimenangkan oleh PERSIS. Kondisi tim yang sama sedang kurang baik di klasemen harus dijadikan kesempatan penggawa Laskar Sambernyawa untuk meraih momentum positif.
“Kita fokuskan untuk pertandingan melawan Semen Padang karena laga ini adalah peluang sangat penting bagi kami. Kita hanya terpaut tiga poin, dan saya pikir kita berada di posisi yang mirip. Dan saya berharap ini menjadi pemicu pemain untuk bangkit,” kata Milo sapaan akrabnya, Rabu (7/1).
Beberapa hari menjelang laga menghadapi Kabau Sirah, Milo telah memberikan program latihan penguatan otot dan taktik. Selain itu, tim kepelatihan juga menganalisa pertandingan yang dimainkan Semen Padang untuk mengatur dan menentukan rencana tim pada laga akhir pekan ini.
“Kita telah melihat pertandingan Semen Padang. Tetapi sudah saya tekankan kepada pemain, kita harus membuat reaksi yang baik dan membuat pergerakan yang baik. Kita tidak boleh memberikan terlalu banyak ruang kepada musuh,” jelasnya.
Lebih lanjut, Milo meminta kepada para pemainnya untuk melupakan hasil yang kurang baik dan menjadikan laga sebelumnya sebagai pembelajaran untuk menatap pertandingan ke depan. “Ketika kita kalah, kita tidak boleh menyerah dan berusaha untuk menjadi lebih baik di permainan selanjutnya,” paparnya.
Semantara itu, penyerang PERSIS, Kastaneer memastikan jika tim akan berjuang maksimal melawan Semen Padang. Laskar Sambernyawa yakin dengan latihan yang intens ini bisa membawa pulang hasil terbaik dari kandang lawan.
“Kita fokus untuk memenangkan pertandingan ini. Melawan Semen Padang menjadi kesempatan kami untuk masuk ke jalur positif. Kami yakin bisa membawa pulang tiga poin,” imbuhnya.

