Tim Media PERSIS

16 Mei 2024


PERSIS Solo dan Free Fire Gelar Kompetisi untuk Memajukan Potensi Atlet Esports Jawa Tengah

PERSIS Solo dan Free Fire Gelar Kompetisi untuk Memajukan Potensi Atlet Esports Jawa Tengah

Tim Media PERSIS
16 Mei 2024

PERSIS bekerjasama dengan Free Fire menggelar kompetisi bergengsi bertajuk “Sambernyawa Free Fire Competition”, yang bertujuan untuk mewadahi talenta muda di Jawa Tengah pada kancah esports, khususnya dalam permainan Free Fire.
1715838457457-ARTICLE_FF_COMP_(WEB) (1).jpg
PERSIS Solo dan Free Fire gelar kompetisi untuk memajukan potensi atlet esports Jawa Tengah.

PERSIS bekerjasama dengan Free Fire menggelar kompetisi bergengsi bertajuk “Sambernyawa Free Fire Competition”, yang bertujuan untuk mewadahi talenta muda di Jawa Tengah pada kancah esports, khususnya dalam permainan Free Fire. Acara ini akan digelar secara online dan offline, yang berlangsung pada: 15-17 Mei untuk kualifikasi online Sambernyawa Free Fire Competition”, dan diselenggarakan di 12 kota di Jawa Tengah, di antaranya: Purworejo, Klaten, Sragen, Yogyakarta, Banjarnegara, Jepara, Blora, Boyolali, Kudus, Semarang, Kendal, Solo. Sedangkan untuk Grand Final Sambernyawa Free Fire Competition” akan diselenggarakan secara offline pada 19 Mei 2024 di Solo Techno Park. Puncak acara juga akan diramaikan dengan sesi talkshow bersama penggawa PERSIS, dan disiarkan melalui kanal streaming dengan dipandu oleh komentator esports profesional.

 

Kompetisi ini menargetkan 2.000 peserta dan 342 tim esports yang tersebar di Jawa Tengah dan DIY, sekaligus menjadi realisasi dari komitmen PERSIS bersama Free Fire untuk memberikan edukasi sekaligus meningkatkan pemahaman masyarakat tentang potensi karir profesional dalam dunia esports dan memperlebar jangkauan tim PERSIS Esports agar lebih dikenal publik.

 

“Kolaborasi Free Fire dan Persis Solo melalui Sambernyawa Free Fire Competition ini menjadi bagian dari komitmen kami untuk terus mendorong pertumbuhan komunitas esports yang positif di seluruh Indonesia. Kompetisi ini diharapkan menjadi wadah bagi para pemain esports dari DIY dan Jawa Tengah, khususnya dari Solo, untuk menunjukkan kemampuan mereka agar bisa maju ke panggung esports Free Fire skala nasional maupun internasional,” ungkap Game Producer Free Fire Garena Indonesia, Christiandy Franciscus.

 

Sementara itu, Ershad Riansyah selaku General Manager PERSIS Esports menjelaskan bahwa acara ini memiliki tujuan untuk menampung wadah dari bakat-bakat yang tersebar di DIY dan Jawa Tengah. “Ini adalah bukti cinta kami terhadap komunitas Free Fire khususnya di daerah Solo, dan DIY-Jawa Tengah pada umumnya. Setiap tahun, PERSIS rutin mengadakan kompetisi skala regional untuk mengukur kemampuan tim esports yang ada.” Ia kemudian menambahkan, “Dengan munculnya rookie baru yang siap bertanding dengan para seniornya, PERSIS Esports turut berpartisipasi menjadi wadah para Survivors (sebutan pemain Free Fire) untuk melatih kemampuan yang mereka miliki.”

 

“Harapannya, pemain yang berpartisipasi dalam kompetisi ini bisa turut mengharumkan nama bangsa Indonesia melalui kancah esports,” pungkas Ershad.

Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Download Aplikasi PERSIS

Akses berita, konten, foto, dan informasi klub lewat satu aplikasi. Unduh aplikasi PERSIS Solo sekarang juga!

Tim

Senior

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo